Foto Bocah Makan Bikin Terenyuh, Netizen Perhatikan Helm Hijau Disampingnya

Foto Bocah Makan Bikin Terenyuh, Netizen Perhatikan Helm Hijau Disampingnya
Sebuah foto bayi yang sedang makan ini membuat hati banyak netizen terenyuh.
Betapa tidak, disamping si bayi tergeletak sebuah helm warna hijau ojek online.
Transportasi ojek online kini bukan sebuah hal yang asing lagi.
Setiap hari, banyak orang yang memakai jasa ini untuk bepergian kemana-mana.
Praktis dan cepat, ojek online bisa mengantarkan Anda kemana pun Anda mau.
Tapi belakangan tersebar kabar bentroknya komunitas ojek online dan ojek pangkalan di beberapa daerah.
Tak hanya itu, para supir angkutan umum pun mengeluh jika penumpang mereka kini beralih memakai ojek online.
Karena situasi yang kurang kondusif ini, banyak pengemudi ojek online yang memutuskan untuk tak bekerja dulu.
Salah satunya pengemudi yang mengunggah foto di rumahnya ini.
Foto tersebut adalah sebuah potret seorang bocah laki-laki.
Hal itu diunggah dalam sebuah grup Facebook yang berisi komunitas pengemudi ojek online.
Terlihat di sana bocah itu sedang duduk.
Di hadapannya ada sebuah piring.
Piring tersebut berisi sedikit nasi putih.
Di tangan kiri bocah itu terlihat ada sebuah kerupuk dan di tangan kanannya ada segumpal nasi putih.
Ada pula tangan kanan orang dewasa yang memegang kerupuk.
Tak jauh dari mereka, juga terlihat helm hijau yang tergeletak di atas lantai.
Akun Kabayang Oleng menuliskan hal ini dalam akun tersebut.
Ceritanya seakan-akan anak itu yang menuliskan status tersebut karena bahasanya dibuat seperti bahasa anak-anak.
"Oon anteu. Opal mm colle dulu yah?
Sm klupuk ajah..
Ayah ny ngojek GA dapat duit katanya"
Sontak saja netizen berkomentar.
Aby Muhamad Solihin: Sabar bang smoga ntar bisa makan enak .sya doain biar gacor lagi
Kabayan Oleng: Amin om
Toni Kharisma Cipta: Main ke Jakarta barat bang
Permana Putra Betawie: Ane paling ga kuat bang liat anak kecil mkn kaya gtuh.. Paling KGa bsa bang... Ga rela hati bang..
Firman Iman: Yaa allah mudah2 dpt rezeki yg berlimpah amiin
Radi: Selalu semangat bang.....pasti kita bisa

Previous
Next Post »
Thanks for your comment
//add jQuery library