Yuk Kita Cari Tau……
Google adalah sebuah perusahaan yang
bergerak di bidang internet ini sangatlah populer di mata dunia. Banyak orang
mencari segala hal lewat mesin pencari google ini, selain itu google juga
menyuguhkan banyak fasilitas untuk membantu para pengguna internet dalam segala
hal.
Contohnya adalah fasilitas google
maps, fasalitas google yang satu ini sangat berguna bagi orang-orang yang
menyukai petualangan bertravel keliling dunia. Dengan menggunakan fasilitas
google maps dapat menyaksikan peta dunia yang sangat luas dan juga anda dapat
memperbesar peta sampai terlihat jalan, sungai, rel kereta bahkan jalur
pelayaran kapal laut.
Apabila di Gadget anda tetanam
fasilitas GPS, anda bisa langsung melihat dimana posisi anda berada. Dengan ini
anda tidak akan pernah tersesat jika anda pergi berjalan-jalan ke kota yang
banyak memiliki jalan-jalan yang rumit.
- Cara Menggunakan Google Maps
Ini cara menggunakan Google Maps dengan baik. Fasilitas yang google maps ini diberikan secara gratis. Anda juga
bisa mendownload aplikasi google maps via android dan IoS.
A.
Cara Mengukur Jarak Dari
1 Titik Ke Titik Lainnya Di Peta
Dengan menggunakan google maps, kita
dapat mengecek jarak dari 1 titik ke titik lainnya secara akurat. Karena google
maps telah melengkapinya dengan algoritma skala perbandingan yang sangat
canggih. berikut caranya:
- Buka google maps
- Pada titik tertentu kita klik kanan >> Measure distance, maka akan muncul sebuah titik putih
- Kemudian jika anda ingin mengukur jarak dari tempat di titik tersebut ke titik lainnya, anda tinggal mengklik pada daerah peta lainnya.
- Maka akan muncul bentang jarak dari titik 1 ke titik lainnya.
Selain dapat mengukur jarak dari satu
titik ke titik lainnya secara bebas, anda juga bisa mengukur jarak dari satu
tempat ke tempat lainnya dengan berpatokan pada jalan yang dapat dilalui.
Berikut caranya :
- Buka Google Maps.
- Pada daerah tertentu Klik Kanan >> Directions from here, maka akan muncul titik putih penanda daerah satu atau daerah start.
- Kemudian pada daerah lainnya anda Klik Kanan >> Directions to here, Maka akan muncul jalur hijau yang dapat anda lalui untuk dapat menuju ke titik finish yang tadi di klik kanan.
- Cara Menggunakan Google Maaps Secara Offline
Google
telah merilis sebuah update baru untuk Google Maps, dimana update tersebut
membuat Google Maps dan digunakan secara offline alias tanpa koneksi internet.
Dengan begitu anda tetap bisa mencari alamat melalui peta walaupun tidak sedang
mengaktifkan paket data internet ataupun menggunakan wifi.
Hal tersebut juga
sangat bermanfaat jika kita sedang tersasar di tempat yang minim sinyal atau
jaringan. Namun
permasalahannya adalah, tak semua pengguna Android mengetahui bagaimana cara
menggunakan Google Maps secara offline tanpa koneksi internet. Nah, buat anda
yang penasaran dan ingin tahu caranya, langsung saja simak baik-baik ulasan
majalahponsel.com berikut ini:
1.
Pertama-tama
silahkan buka aplikasi Google Maps yang ada pada perangkat Android anda. Jika
belum punya, anda bisa download terlebih dahulu melalui Play Store
2.
Setelah
itu klik menu Google Maps, lalu klik Offline Areas
3.
Apabila
sudah, selanjutnya klik tombol plus (+) yang ada di pojok kanan bawah
4.
Setelah
itu pilih area maps yang ingin anda download dan buka secara offline. Misal
area Surabaya atau Jakarta
5.
Setelah
memilih area, langsung download maps yang ingin anda buka secara offline
6.
Tunggu
beberapa saat sampai proses download selesai
7.
Apabila
telah selesai, anda langsung bisa menggunakan maps tersebut secara offline
Bagaimana,
sangat mudah bukan? Dengan cara tadi, anda bisa membuka Google Maps setiap saat
secara offline tanpa perlu kawatir paket data internet anda akan habis.
Demikian
cara menggunakan google maps secara online ataupun offline. Semoga bermanfaat.
ConversionConversion EmoticonEmoticon